KORANMANDALA.COM – Ada momen unik selama laga Grup F Kualifikasi Piala Dunia 2026 Zona Asia antara Vietnam vs Indonesia pada Selasa, 26 Maret 2024. Terlihat Witan Sulaiman berkali-kali kena semprot Nathan Tjoe-A-On.
Dalam video di media sosial, Nathan dan Witan terlihat debat diduga karena salah paham.
Nathan dan Witan sama sama memperkuat sayap kiri, mereka berbeda pandangan dalam strategi permainan.
Baca Juga : SOSOK Philippe Troussier Pelatih Timnas Vietnam yang Dipecat Usai Kalah dari Indonesia
Debat tersebut terjadi di babak kedua pertandingan dan berlangsung selama sekitar 20 detik.
Thom Haye, rekan setim mereka, turut campur untuk menenangkan situasi.
Haye terlihat terus berteriak ketika Witan dan Nathan berdebat sengit saat pertandingan masih berlangsung.
Baca Juga : Indonesia Berhasil Kalahkan Vietnam 3-0, Rekor Kalah Terus di Stadion My Dinh Patah
Witan lalu digantikan Ramadhan Sananta pada menit ke-77, sementara Nathan baru keluar saat injury time babak kedua.
Beruntungnya, Timnas Indonesia berhasil meraih kemenangan gemilang melawan Vietnam di Stadion My Dinh, Hanoi dengan skor akhir 3-0.
Gol-gol dicetak oleh Jay Idzes, Ragnar Oratmangoen, dan Ramadhan Sananta, mencatatkan pencapaian yang luar biasa bagi tim Garuda yang dilatih oleh Shin Tae-yong.