Koran Mandala – Pemerintah Kabupaten Bandung terus memperkuat komitmennya dalam menekan angka pengangguran dan meningkatkan kualitas tenaga kerja melalui program pemagangan ke luar negeri. Sebanyak 225 peserta resmi dilepas untuk mengikuti program pemagangan ke Jepang, dalam sebuah seremoni di Aula Sekai Mustika, Kecamatan Rancaekek, Selasa 20 Mei 2025.
Pelepasan ini dilakukan langsung oleh Wakil Bupati Bandung, Ali Syakieb, sebagai perwakilan Bupati Dadang Supriatna. Kegiatan ini merupakan hasil kerja sama antara Dinas Ketenagakerjaan (Disnaker) Kabupaten Bandung dan Sending Organization Lembaga Pelatihan Kerja (SO LPK) Sekai Mustika.
Masyarakat Dilibatkan Susun RPJMD 2025-2029 Kabupaten Bandung
“Pemagangan ini adalah salah satu solusi konkret untuk menurunkan angka pengangguran dan meningkatkan taraf ekonomi masyarakat,” kata Ali Syakieb dalam sambutannya.
Wabup menyebut, pengiriman pemagang dilakukan dalam dua tahap, di mana gelombang kedua akan diberangkatkan pada Desember 2025. Ia menambahkan, Jepang dan Korea saat ini menghadapi krisis tenaga kerja akibat rendahnya angka kelahiran dan peningkatan populasi lansia, yang membuka peluang besar bagi tenaga kerja dari Indonesia.
“Dengan 71 persen penduduk Indonesia berada di usia produktif, kita punya potensi besar untuk memenuhi kebutuhan tenaga kerja di negara mitra,” jelasnya.
Ali juga berharap para pemagang bisa pulang membawa pengalaman dan keterampilan untuk menciptakan lapangan kerja baru di Kabupaten Bandung. Hal ini sejalan dengan program “Bedas Jilid 2” yang menargetkan penciptaan 50.000 lapangan usaha dalam lima tahun ke depan.
Sementara itu, Direktur SO LPK Sekai Mustika, Indra Mustika, mengungkapkan bahwa pihaknya menargetkan total 1.200 tenaga kerja diberangkatkan ke Jepang, di mana sekitar 800 orang telah diberangkatkan sejauh ini.
“Masih ada kuota sekitar 400 orang yang bisa kami realisasikan bersama Pemkab Bandung,” ujarnya.
Ia menjelaskan bahwa para peserta akan bekerja di berbagai sektor seperti pengolahan makanan, industri kardus, pengelasan, perhotelan, pertanian, peternakan, dan konstruksi.
“Jaga nama baik Indonesia, Kabupaten Bandung, dan LPK Sekai Mustika. Semoga sukses dan pulang membawa manfaat besar,” pesan Indra kepada para peserta.
Program pemagangan ini tidak hanya diikuti oleh warga Kabupaten Bandung, tetapi juga dari daerah lain seperti Palembang, Bengkulu, Makassar, dan wilayah Indonesia lainnya.