KORANMANDALA.COM – Gervane Kastaneer sukses bawa Curacao ke Piala Dunia 2026
Gervane Kastaneer, penyerang kelahiran Belanda yang sempat berseragam Persib Bandung, kini menjadi pahlawan bagi Tim Nasional Curacao.
Setelah hijrah ke Persis Solo pada musim 2025/2026, Kastaneer mampu menghidupkan kembali kariernya dan menunjukkan tajinya di level internasional.
Meski gagal bersinar bersama Persib secara individu, ia tidak menyerah. Persib pun melepasnya pada Juni 2025.
Kini, di Persis Solo, ia menemukan momentum baru. Performanya di klub domestik melecut semangat untuk membantu Curacao dalam misi besar: menembus Piala Dunia 2026.
Kastaneer Memimpin Curacao Menuju Sejarah
Curacao menutup fase kualifikasi Grup B Zona CONCACAF untuk Piala Dunia 2026 dengan catatan tidak terkalahkan dan total raihan 12 poin.
Dalam perjuangan itu, Kastaneer jadi sosok kunci. Ia menyumbang lima gol dari delapan pertandingan di babak kualifikasi.
Performa apiknya memberi rasa percaya diri tinggi bagi tim dan suporter. Bahkan di laga krusial melawan Bermuda, Curacao menang telak 7–0, mengukuhkan posisi mereka di puncak klasemen.
Media lokal dan internasional menyoroti bagaimana sang penyerang Persis Solo mengambil peran penting dalam sejarah sepak bola Curacao.
