KoranMandala.com – BRI Super League 2025/2026 akan segera di mulai, begitu pula dengan Persib Bandung yang akan bertanding menghadapi Semen Padang pada laga perdana.
Laga Persib vs Semen Padang akan digelar di stadion Gelora Bandung Lautan Api, Sabtu 9 Agustus 2025.
Persib melalui Vice President Operation, Andang Ruhiyat, mengingatkan bahwa larangan hadir untuk tim tamu masih berlaku untuk musim ini.
Beckham Putra Optimistis Jelang Laga Perdana Kontra Semen Padang
Maka dari itu untuk kenyamanan dan keamanan seluruh pihak, Andang berharap para supporter mengikuti dan patuh terhadap ketetapan tersebut.
“Kami tak lelah mengingatkan, larangan ini berlaku demi menjaga keamanan dan kenyamanan bersama.” Kata Andang.
Ia pun berharap para supporter tamu dapat bekerja sama dengan baik dan mematuhi aturan larangan away dengan cukup menonton di rumah.
“Mohon kerja samanya jangan hadir ke stadion. Mari sukseskan pertandingan penting ini dengan saling menghormati,” Tambah Andang.
Ketetapan ini pun di perkuat dengan statement Direktur Utama I-league, Ferry Paulus yang menyebutkan musim ini masih tanpa kehadiran supporter tamu.
Maka, untuk menghindari sanksi bagi supporter yang melakukan tindakan away, Andang berharap semua pihak patuh dan mengikuti aturan yang berlaku.
“Ada potensi sanksi untuk klub dan suporter yang melanggar. Kami mohon semua pihak menghormati regulasi yang sudah disepakati bersama,” Tutup Andang Ruhiyat.***






