Koran Mandala – Menjelang latihan perdana Persib pada tanggal 30 Juni 2025, nampaknya Maung Bandung segera memperkenalkan rekrutan barunya.
Kabarnya dalam waktu dekat ini, Pangeran Biru akan mengumumkan punggawa anyarnya baik punggawa asing maupun lokal.
Termasuk, akan segera mengumumkan pemain asing yang berposisi sebagai bek tengah. Seperti kita tahu Persib kehilangan Nick dan Franca.
Santer Dikabarkan Akan Rekrut Christian Gomis, Persib Pindahkan Haluan ke Julio Cesar ?
Maka, otomatis skuad besutan Bojan Hodak harus mencari pengganti yang sepadan atau bahkan melebihi kualitas pemain sebelumnya.
Baru-baru ini rumor mencuat bahwa Maung Bandung akan mendatangkan Julio Cesar De Freitas untuk menghuni lini belakang.
Bek asal brazil tersebut, sebelumnya bermain di liga Thailand bersama Chiangrai United FC.
Profil Julio Cesar De Freitas
Nama : Julio Cesar De Freitas
Tanggal Lahir : 21 Maret 1995
Umur : 30 Tahun
Kewarganegaraan : Brazil
Klub Terakhir : Singha Chiangrai United
Posisi : Center Back
Statistik Julio Cesar De Freitas
Pada musim ini Julio memilki statistik penampilan 18 kali bermain di Liga dan membukukan 2 goal. Tak hanya itu, pemain bertinggi bada 189 ini menorehkan 1 assist.






