Koran Mandala – Perubahan jadwal pekan terakhir BRI Liga 1 resmi diumumkan PT LIB
PT Liga Indonesia Baru (LIB) resmi mengubah jadwal pekan ke-34 atau laga terakhir BRI Liga 1 musim 2024/2025.
Pengumuman ini disampaikan langsung melalui surat resmi kepada seluruh klub peserta kompetisi.
Komdis PSSI Jatuhkan Sanksi Berat: PSM, PSS, dan Persis Jadi Sorotan
Keputusan tersebut memicu banyak perhatian, mengingat pekan terakhir sangat menentukan posisi klasemen akhir.
Sebelumnya, jadwal semula ditetapkan pada 25 Mei 2025. Namun, kini PT LIB memundurkan seluruh pertandingan ke tanggal 23 dan 24 Mei 2025. Seluruh laga akan digelar serentak pukul 15.00 WIB.
Keputusan ini diambil bukan tanpa alasan. PT LIB menilai bahwa pertandingan terakhir harus berlangsung bersamaan demi menjaga integritas kompetisi.
Selain itu, perubahan jadwal juga memperhitungkan kesiapan teknis dari pihak penyelenggara, termasuk aspek keamanan dan siaran langsung.
“Dengan mempertimbangkan berbagai aspek, kami memutuskan untuk mengubah jadwal pekan ke-34 agar lebih adil dan kompetitif,” jelas Direktur Operasional PT LIB, Sudjarno, dalam keterangan resminya.
Perubahan ini tentu berdampak pada persiapan klub, terutama tim-tim yang masih berjuang di zona degradasi dan perebutan tiket Championship Series.
Para pelatih dan pemain harus menyesuaikan strategi mereka dalam waktu yang lebih panjang.