KoranMandala.com – PLN UP3 Bandung memastikan pasokan listrik andal dalam mendukung kelancaran Upacara Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) ke-80 Kemerdekaan Republik Indonesia yang digelar di Plaza Balai Kota Bandung, Minggu (17/8).
Upacara dengan tema “Bersatu Berdaulat, Rakyat Sejahtera, Indonesia Maju” itu dipimpin langsung Wali Kota Bandung, Muhammad Farhan, serta dihadiri jajaran Pemkot Bandung, Forkopimda, pelajar, dan masyarakat. Acara juga disiarkan secara langsung melalui kanal YouTube Diskominfo Kota Bandung.
Untuk menjaga keandalan listrik, PLN UP3 Bandung menyiagakan personel serta satu unit Uninterruptible Power Supply (UPS) berkapasitas 300 kVA di titik strategis acara. Tim siaga dikerahkan sejak 16 Agustus hingga berakhirnya kegiatan.
PLN UP3 Bandung Pastikan Listrik Andal di Laga Play-off AFC Champions League di GBLA
“PLN UP3 Bandung menurunkan tim siaga hampir 24 jam untuk memastikan pelaksanaan upacara berjalan khidmat tanpa gangguan listrik. Ini wujud sinergi PLN dengan pemerintah serta komitmen kami melayani negeri,” ujar Manager PLN UP3 Bandung, Leandra Agung Tri Radi Putra.
General Manager PLN UID Jawa Barat, Sugeng Widodo, menambahkan, keandalan listrik pada peringatan kemerdekaan menjadi simbol kecintaan insan PLN kepada tanah air.
“PLN berkomitmen penuh berkontribusi bagi kemajuan negara. Kami berharap keandalan listrik pada momen bersejarah ini dapat menginspirasi masyarakat menjaga persatuan dan kesatuan demi Indonesia tercinta,” kata Sugeng.






