Koran Mandala – “The Defects”, drama Korea mendatang telah mengungkap tampilan pertama karakter dari Dex.
Berdasarkan webtoon populer, ini merupakan drama Korea thriller laga yang mengangkat kisah tentang anak-anak yang ditelantarkan oleh orang tua angkat.
Berjuang keras untuk bertahan hidup, mereka juga menyusun balas dendam terhadap masa lalu yang kelam.
Bergabung Dengan Persib, Hamra Hehannusa Ungkap Harapan Selalu Ingin Bermain Dengan Sang Kakak
Sutradara drama Korea ini adalah Oh Gi Hwan sementara penulisnya bernama Ahn So Jung.
Drama Korea ini menghadirkan Dex yang berperan sebagai Jung Hyun
Ia adalah senjata manusia yang Kim Se Hee (Yum Jung Ah) besarkan, sekaligus operator de facto jaringan ilegal.
Jung Hyun adalah karakter yang memiliki kepribadian dingin dan kejam, menjalani misi dengan kepatuhan penuh terhadap perintah Kim Se Hee.
Dalam foto-foto yang telah rilis, Jung Hyun memancarkan karisma saat menatap tajam sesuatu dengan saksama.
Aksi diam-diamnya dalam melaksanakan misi di kegelapan menunjukkan tingkat disiplin dan dedikasi tinggi, sekaligus mematikan sisi emosionalnya sebagai manusia biasa.
Ia juga menunjukkan tekad yang tidak kenal lelah.
