Koran Mandala – Taecyeon 2PM telah mengungkap alasan tentang perpindahan agensi.
Pada tanggal 9 Juni 2025, aktor So Ji Sub dan Taecyeon tampil sebagai bintang tamu di acara bincang-bincang daring “Zzanbro”.
Mereka terlibat dalam percakapan terbuka dengan pembawa acara Shin Dong Yup.
Pemkot Bandung Kecolongan Lagi! Dana Hibah Pramuka Rp6,5 Miliar Diduga Dibancak Oknum ASN
Taecyeon, yang kini berada di bawah agensi yang sama dengan So Ji Sub, buka-bukaan tentang alasan di balik keputusannya.
“Dulu saya bekerja di JYP Entertainment. Ketika mulai mencari agensi baru, saya memiliki beberapa syarat dan salah satunya adalah ingin terus menjadi member 2PM,” jelasnya.
Ia melanjutkan, “Ada banyak perusahaan yang tidak menyukai hal itu. Banyak yang berkata, “Jika anda akan terus melakukan itu, maka anda harus resmi pensiun dari dunia idol dan beralih sepenuhnya ke dunia akting.”
Namun, Taecyeon mengingat bagaimana CEO agensinya saat ini mengambil sikap yang berbeda.
“Ia mengatakan pada saya, “Kami baik-baik saja jika anda terus bermusik. So Ji Sub juga melakukannya,” katanya.
PT KAI Diduga Salahgunakan Dana PMN, BPK Ungkap Kerugian Negara Ratusan Miliar
Ia menambahkan, “”Kami tidak pernah menghentikan para aktor kami untuk mengejar apa yang mereka inginkan.” Itu memberi saya keyakinan besar.”
So Ji Sub menimpali untuk menjelaskan perjalanan musiknya.






