Koran Mandala – Harga sembako di Pasar Baru Bandung dalam beberapa bulan terakhir relatif stabil, khususnya untuk kebutuhan rumah tangga seperti beras, daging ayam, bawang daun, dan bahan pokok lainnya.
Sementara itu, hargabarang kebutuhan hotel, restoran, dan kafe—atau biasa disebut sembako Horeka—mengalami terus naik sedikit demi sedikit.
Produk-produk seperti sirup, saus, kecap, terigu, dan minyak yang biasa digunakan untuk keperluan bisnis kuliner, menunjukkan tren kenaikan ringan meski masih dalam batas wajar.
Harga Sembako di Kuningan Cukup Stabil, tapi Berpotensi Naik Jelang lebaran
“Kalau kebutuhan pokok rumah tangga sih masih stabil. Harga minyak stabil, gula dan terigu juga stabil,” kata Pak Teten (60), pemilik usaha sembako Horeka “Toko Sugih Manah”, Pasar Baru Kota Bandung, Rabu 18 Juni 2025.
“Yang kami jual lebih ke barang-barang Horeka, seperti sirup, minyak, kecap, dan tepung. Harganya relatif tetap, walaupun beberapa sayuran kadang naik turun,” imbuhnya.
Pak Teten mencontohkan untuk produk seperti sirup Marjan dijual dengan harga eceran Rp25.000 per botol sementara Biskuit Roma Kelapa Rp 9.000.
“Pengiriman barang tetap lancar. Omzet harian lunayan,” ujarnya.
Pak Teten mengungkapkan bila bisnisnya sejauh ini lancar. “Stok barang tersedia, gaji karyawan aman,” tandasnya.
