Koran Mandala – Felicia Putri Tjiasaka bagikan tips finansial freedom dari nol untuk pemula.
Banyak dari kita yang bekerja sebagai karyawan kantoran mungkin belum menyadari bahwa saat memasuki usia 55 tahun, kemungkinan besar kita akan memasuki masa pensiun.
Penyebab hal ini adalah adanya kebijakan perusahaan yang umumnya menetapkan batas usia kerja hingga 55 tahun.
Patricio Matricardi Dipastikan Akan Melengkapi Komposisi Pemain Asing Persib
Oleh karena itu, bagi yang mengandalkan pendapatan utama dari pekerjaan kantoran, penting untuk mulai memikirkan dan mempersiapkan dana pensiun sejak dini.
Dana pensiun bukan hanya soal kenyamanan di hari tua, tetapi juga soal kemandirian finansial.
Mempersiapkan dana pensiun sedini mungkin berarti kita sedang membangun perlindungan finansial di masa depan.
Adanya dana pensiun yang cukup, kita tidak hanya membebaskan diri dari ketergantungan pada pekerjaan, tetapi juga mencegah potensi menjadi beban bagi anak-anak di masa mendatang.
Hal ini merupakan langkah konkret untuk memutus rantai sandwich generation.
Tujuan dari dana pensiun adalah untuk memenuhi kebutuhan hidup di masa pensiun ketika tidak ada lagi penghasilan aktif yang masuk.
Strateginya adalah mengumpulkan aset dan menginvestasikannya sehingga hasil dari investasi tersebut dapat kalian gunakan sebagai sumber pendapatan pasif.






