Itu di luar sastra daerah, sastra asing seperti Sastra Inggris, Sastra Jepang, atau Sastra Jerman sangat membutuhkan pemahaman bahasa sebagai inti keilmuannya.
Berikutnya adalah jurusan Hubungan Internasional.
Mahasiswa di bidang ini mempelajari isu-isu global, politik lintas negara, dan budaya asing.
Karena itulah, kemampuan bahasa asing menjadi alat penting untuk berkomunikasi dan memahami konteks studi mereka.
Jurusan Pariwisata dan Perhotelan juga sangat membutuhkan bahasa asing, terutama untuk memberikan pelayanan terbaik bagi wisatawan mancanegara.
Demikian pula dengan jurusan Manajemen dan Bisnis, di mana dunia kerja dan mitra bisnis sering kali berasal dari luar negeri.
Jurusan Ilmu Komunikasi, khususnya Jurnalistik, menuntut kemampuan bahasa asing agar dapat memahami sumber berita internasional.
Ilmu Politik pun tak kalah penting dalam hal ini, mengingat banyak referensi dan teori politik berasal dari negara maju yang mayoritas menggunakan bahasa Inggris.
Selanjutnya, jurusan Ekonomi dan Hukum.
Ekonomi global tidak bisa kita lepaskan dari informasi internasional dan interaksi lintas negara.
Sementara itu, Hukum Internasional mewajibkan pemahaman bahasa Inggris aktif untuk memahami perjanjian global dan proses arbitrase internasional.
Itulah pembahasan tentang jurusan kuliah yang wajib menguasai bahasa asing dari Dr. Bagus Satrio Utomo.
Jadi, bagi kalian yang ingin menekuni jurusan-jurusan tersebut, kuasai bahasa asing sedini mungkin. ***






