Koran Mandala – Jessica Alicia membagikan pembahasan tentang Ceramide, salah satu kandungan skincare yang sedang banyak orang perbincangkan.
Banyak brand, baik lokal maupun internasional, mulai meluncurkan produk dengan kandungan Ceramide, terutama pada produk yang berfokus pada penguatan skin barrier dan menjaga kelembapan kulit.
Tidak jarang kita temui produk dengan klaim “3x Ceramide”, “5x”, bahkan “7x Ceramide”.
Lalu, sebenarnya apa itu Ceramide?
Ceramide adalah molekul lemak yang secara alami terdapat pada lapisan kulit kita.
Sekitar 30-40% dari lapisan terluar kulit, yang kita sebut epidermis atau skin barrier, tersusun atas Ceramide.
Karena itu, keberadaan Ceramide sangat penting untuk menjaga kesehatan kulit.
Ketika skin barrier sehat, kulit menjadi lebih lembap, kenyal, terhidrasi dengan baik, dan lebih terlindungi dari paparan eksternal seperti bakteri dan polusi.
Sayangnya, seiring bertambahnya usia atau karena faktor eksternal seperti cuaca dan penggunaan produk yang tidak tepat, kadar Ceramide dalam kulit dapat menurun.
Hal ini menyebabkan skin barrier melemah, membuat kulit rentan mengalami kekeringan, dehidrasi, iritasi, jerawat, dan masalah kulit lainnya.
Ceramide sendiri terdiri dari berbagai jenis, mulai dari Ceramide 1 hingga Ceramide 12.