KORANMANDALA.COM – Akses utama warga di Jalan Gorodog, Desa Majasetra, Kecamatan Majalaya, sempat lumpuh setelah sebuah pohon besar tumbang dan menutup seluruh badan jalan, Jumat (14/11/2025).
Kejadian yang terjadi saat aktivitas warga masih padat itu menimbulkan kekhawatiran karena batang pohon juga menimpa jaringan kabel di sekitar lokasi.
Sejumlah pengendara yang terjebak macet terpaksa berhenti dan menunggu proses penanganan. Beberapa warga bahkan memilih memutar arah lewat gang kecil untuk bisa melanjutkan perjalanan.
Warga Tasikmalaya Bersiap, Persib Store Akan Buka Gerai Yang Dihadiri Dua Bintang
Melihat kondisi tersebut, masyarakat segera melaporkan peristiwa itu kepada pihak berwenang. Laporan tersebut cepat direspons oleh personel Polsek Majalaya, Polresta Bandung, yang langsung menuju lokasi guna melakukan pengecekan dan penanganan.
Dengan dibantu warga sekitar, petugas melakukan pemotongan batang pohon menggunakan peralatan manual. Ranting-ranting yang menumpuk di badan jalan disingkirkan satu per satu untuk membuka kembali akses warga.
Kapolresta Bandung Kombes Pol Aldi Subartono melalui Kapolsek Majalaya Kompol Suyatno menjelaskan bahwa tindakan cepat diperlukan mengingat kondisi jalan berada di dekat saluran air dan rawan tertutup material saat hujan deras maupun angin kencang.
“Tindakan cepat ini dilakukan untuk memastikan kelancaran arus lalu lintas serta menghindari potensi bahaya bagi warga yang melintas,” ujar Kapolsek.
Setelah proses evakuasi selesai, jalur Jalan Gorodog kembali dapat dilalui dengan normal. Petugas juga memastikan situasi aman dan tidak ada kerusakan lanjutan pada jaringan kabel.
Polsek Majalaya mengimbau warga untuk meningkatkan kewaspadaan, terutama saat terjadi cuaca ekstrem yang berpotensi memicu pohon tumbang maupun genangan air.
“Setelah pembersihan, jalur kembali normal. Kami mengimbau masyarakat tetap berhati-hati beraktivitas di luar rumah,” lanjut Suyatno.
Respons cepat petugas mendapatkan apresiasi dari warga yang merasa terbantu karena akses utama di wilayah itu dapat pulih dalam waktu singkat.






