Mengapa program KB menjadi kunci penurunan stunting? Siska menjelaskan dengan gamblang: “Masih banyak keluarga di Jabar yang memiliki 5-7 anak. Dalam kondisi seperti ini, pola asuh pasti kurang optimal, asupan nutrisi tidak merata, dan sanitasi lingkungan sulit terjaga. Ketiga pilar penurunan stunting – pola asuh, pola makan, dan sanitasi – menjadi terganggu. Inilah mengapa peningkatan KB bisa mempercepat penurunan stunting.”
Acara yang berlangsung sejak pagi hingga siang hari ini menghasilkan komitmen bersama untuk memperkuat program KB sebagai langkah strategis menekan angka stunting di Jawa Barat. Dengan semangat “Jabar Istimewa“, semua pihak bersepakat untuk bergerak serentak mewujudkan keluarga sehat dan berkualitas di seluruh penjuru provinsi Jawa Barat.






