Koran Mandala – Hujan deras yang mengguyur wilayah Samarang, Kabupaten Garut, sepanjang hari Minggu 18 Mei 2025, menyebabkan satu unit rumah milik warga roboh. Rumah tersebut milik Siti Nuraeni (29), warga Kampung Cilemah RT 02 RW 03, Desa Cintaasih, Kecamatan Samarang.
Peristiwa itu terjadi sekitar pukul 18.30 WIB saat hujan belum berhenti sejak pagi hari. Rumah berukuran 36 meter persegi tersebut mengalami kerusakan cukup parah. Beruntung tidak ada korban jiwa dalam kejadian ini, namun kerugian materil diperkirakan mencapai Rp5 juta.
Mendapat laporan dari warga, personel Polsek Samarang langsung mendatangi lokasi untuk melakukan olah Tempat Kejadian Perkara (TKP) dan pendataan awal. Petugas juga berkoordinasi dengan aparat desa setempat guna memastikan tidak ada warga lain yang terdampak.
Selain itu, aparat memberikan imbauan kepada masyarakat agar tetap waspada terhadap potensi bencana susulan mengingat curah hujan yang masih tinggi di kawasan tersebut.
Warga bersama aparat setempat turut bergotong royong membersihkan puing-puing rumah dan memberikan bantuan darurat kepada korban terdampak.
Polsek Samarang mengajak masyarakat untuk lebih sigap menghadapi cuaca ekstrem dan segera melaporkan kejadian serupa ke pihak berwenang jika terjadi di lingkungan masing-masing.