Koran Mandala -Pemerintah Kota (Pemkot) Bandung kembali menggelar Gerakan Pangan Murah (GPM) sebagai upaya membantu masyarakat memenuhi kebutuhan pokok dengan harga terjangkau. Kegiatan kali ini berlangsung di Balai RW 01, Kelurahan Sukamiskin, Kecamatan Arcamanik, pada Jumat, 16 Mei 2025.

Kegiatan ini disambut antusias oleh warga. Mereka mengaku sangat terbantu dengan adanya GPM karena harga bahan pangan yang ditawarkan lebih murah dibandingkan harga pasar.

Salah seorang warga, Tanti Sugiharti (29), mengatakan bahwa kegiatan tersebut sangat bermanfaat. Selain lokasi yang dekat dengan tempat tinggalnya, harga-harga yang ditawarkan juga terjangkau.

Susunan Pemain Persita vs Persib Bandung, Igbonefo Tampil Sejak Awal

“Kegiatannya sangat membantu. Harganya murah dan tempatnya dekat. Pemerintah benar-benar jemput bola ke masyarakat,” ujarnya.

Tanti mengaku membeli sejumlah kebutuhan pokok seperti cabai rawit, bawang merah, buah-buahan, hingga beras dan kentang.

“Ini bisa bantu banget buat hemat pengeluaran dapur,” tuturnya.

Wakil Wali Kota Bandung, Erwin, yang hadir langsung meninjau pelaksanaan Gerakan Pangan Murah, menegaskan bahwa program ini merupakan salah satu upaya pemerintah dalam menjaga kestabilan harga dan menekan inflasi.

“Gerakan Pangan Murah ini bertujuan membantu warga mendapatkan bahan pokok dengan harga lebih terjangkau. Ini juga bagian dari strategi pengendalian inflasi dan menjaga keseimbangan harga di pasar,” ujar Erwin.

Ia menambahkan, program GPM akan digelar secara berkelanjutan di seluruh kecamatan di Kota Bandung.

“Insyaallah, kita akan hadir di semua kecamatan. Kami juga imbau warga agar membeli secukupnya dan tidak melakukan penimbunan,” tegasnya.

Erwin mengapresiasi dukungan dari dinas terkait serta antusiasme masyarakat yang dinilainya menjadi kunci keberhasilan pelaksanaan GPM.

1 2
Leave A Reply

Exit mobile version