Close Menu
Koran Mandala
  • Home
  • Peristiwa
  • Daerah
  • Politik
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Edukasi
  • Sport
  • Liputan Khusus
  • Otomotif
  • Tekno
  • Game
  • Hiburan
  • Wisata
  • Opini
Facebook Instagram YouTube TikTok
Kamis, 20 November 2025 8:19
YouTube Instagram TikTok Facebook
Koran MandalaKoran Mandala
  • Home
  • Peristiwa
    • Daerah
    • Nasional
    • Video
    • Bunga Rampai Seorang Jurnalis
  • Politik
    • Majalah Digital
  • Ekonomi
    • PLN
    • Bank BJB
  • Hukum
  • Edukasi
  • Liputan Khusus
  • Sport
    • Otomotif
  • Tekno
    • Game
  • Hiburan
    • Wisata
    • Ragam
  • Opini
Koran Mandala
  • Home
  • Peristiwa
  • Daerah
  • Politik
  • Hukum
  • Ekonomi
  • Edukasi
  • Sport
  • Liputan Khusus
  • Otomotif
  • Tekno
  • Game
  • Hiburan
  • Wisata
  • Opini
Home»Daerah»Pakaian Adat dan Refleksi Sejarah Warnai Hari Jadi ke-384 Kabupaten Bandung

Pakaian Adat dan Refleksi Sejarah Warnai Hari Jadi ke-384 Kabupaten Bandung

Daerah Senin, 21 April 2025 14:43 WIB
Twitter Tumblr Facebook WhatsApp
Pakaian Adat dan Refleksi Sejarah Warnai Hari Jadi ke-384 Kabupaten Bandung
Pakaian Adat dan Refleksi Sejarah Warnai Hari Jadi ke-384 Kabupaten Bandung

Koran Mandala -Aroma budaya kental terasa sejak pagi menyapa Lapangan Upakarti, Komplek Pemkab Bandung, Senin 21 April 2025. Suasana berbeda begitu terasa: tak ada setelan formal biasa, melainkan ragam pakaian adat Sunda yang dikenakan dengan penuh kebanggaan oleh jajaran pejabat, peserta upacara, hingga tamu undangan.

Hari itu, Kabupaten Bandung genap berusia 384 tahun. Usia yang tidak singkat. Sebuah perjalanan panjang yang membentang sejak zaman kolonial, hingga menjadi kabupaten yang terus tumbuh dan berkembang, bahkan melahirkan daerah-daerah otonom baru seperti Kota Bandung, Kota Cimahi, dan Kabupaten Bandung Barat.

Kabupaten Bandung Siap Jadi Tuan Rumah MTQH Jabar Tahun 2025

Bupati Bandung Dadang Supriatna, yang akrab disapa Kang DS, tampil sebagai Inspektur Upacara. Mengenakan pakaian adat Sunda berwarna gelap, ia berdiri gagah di tengah lapangan, didampingi Wakil Bupati Ali Syakieb dan jajaran Forkopimda yang juga mengenakan busana serupa. Dari tribun kehormatan, Ketua TP PKK Hj. Emma Dety Dadang Supriatna dan Wakil Ketua Margin Winaya Hermawan tampak anggun dengan kebaya Sunda, menyambut senyum dan sorot kamera.

Semua elemen di lapangan tampak menyatu: tak ada jarak antara pemimpin dan masyarakat. Pakaian adat menjadi jembatan, menyatukan masa lalu, masa kini, dan harapan masa depan.

Usai upacara, Kang DS menandatangani prasasti peresmian Lapangan Upakarti yang telah ditata ulang. Sebuah simbol baru untuk ruang publik yang terus dipercantik dan dijadikan tempat kebanggaan bersama. Tak hanya itu, penghargaan juga diberikan kepada mereka yang turut berkontribusi dalam pembangunan Kabupaten Bandung.

Dalam pidatonya, Kang DS tidak hanya berbicara tentang capaian, tetapi juga mengajak semua pihak menengok ke belakang. Mengingat jasa para pendahulu. “Kabupaten Bandung berdiri sejak zaman kolonial. Perjuangan untuk membentuk daerah ini sangat luar biasa,” katanya dengan suara tenang namun tegas.

Ia menyoroti bahwa Kabupaten Bandung tak hanya tumbuh secara administratif, tetapi juga secara infrastruktur. “Kalau dulu masih tanah, sekarang sudah dicor, dihormix, dan dibangun. Ini semua berkat perjuangan panjang,” ucapnya sambil menatap barisan peserta upacara.

Lebih dari sekadar seremoni, peringatan Hari Jadi kali ini juga menjadi momen reflektif. Kang DS menyebut lima tantangan ke depan yang harus dihadapi Kabupaten Bandung: peningkatan kualitas SDM, adaptasi terhadap digitalisasi, pembangunan berkelanjutan, penguatan budaya lokal, dan semangat kebersamaan.

“Kita hidup di era penuh tantangan. Tapi saya yakin, dengan konsep kepemimpinan yang mengedepankan spiritualitas dan kebersamaan, kita bisa mewujudkan semua harapan,” ujarnya.

Di tengah hiruk-pikuk modernitas, upacara ini seperti jeda yang hangat—tempat semua orang sejenak berhenti, melihat ke belakang, dan mengambil napas panjang sebelum kembali melangkah maju. Dan di balik balutan pakaian adat Sunda, tersimpan harapan besar: agar Kabupaten Bandung terus menjadi rumah yang membanggakan bagi seluruh warganya.

Listen to this article

Headline Kabupaten Bandung
Sony Fitrah

BERITA LAINNYA

SIM keliling Bandung 20 November 2025

SIM Keliling Bandung Kamis 20 November 2025

Pemkab Garut Gelar Sosialisasi Kerja Sama Daerah dan Mekanisme Perjalanan Dinas Luar Negeri

Pemkab Garut Gelar Sosialisasi Kerja Sama Daerah dan Mekanisme Perjalanan Dinas Luar Negeri

Mahasiswa HMI Dakwah Gelar Aksi Tolak RKUHAP dan Wacana Soeharto Jadi Pahlawan Nasional

Mahasiswa HMI Unisba Gelar Aksi Tolak RKUHAP dan Wacana Soeharto Jadi Pahlawan Nasional

KDM Maksimalkan Peran Kader PKK dan Aparat Desa Atasi Stunting

KDM Maksimalkan Peran Kader PKK dan Aparat Desa Atasi Stunting

KSPSI Jabar Tolak RPP Pengupahan, Desak Kenaikan UM 2026 Minimal 8,5 Persen

KSPSI Jabar Tolak RPP Pengupahan, Desak Kenaikan UM 2026 Minimal 8,5 Persen

Kolaborasi BKKBN dan NU Jadi Kunci Bangun Generasi Qur’ani di Jabar

Kolaborasi BKKBN dan NU Jadi Kunci Bangun Generasi Qur’ani di Jabar

BERITA TERKINI

Hari Anak Sedunia 2025

Hari Anak Sedunia 2025: Sejarah, Makna, dan Cara Merayakannya

Push Bike Competition Siap Meriahkan Persibday Festival Kedua

Push Bike Competition Siap Meriahkan Persibday Festival Kedua

SIM keliling Bandung 20 November 2025

SIM Keliling Bandung Kamis 20 November 2025

Mahasiswa HMI Dakwah Gelar Aksi Tolak RKUHAP dan Wacana Soeharto Jadi Pahlawan Nasional

Mahasiswa HMI Unisba Gelar Aksi Tolak RKUHAP dan Wacana Soeharto Jadi Pahlawan Nasional

178 pendaki terjebak di Gunung Semeru pasca erupsi

Darurat di Semeru: 178 Pendaki Terperangkap di Ranu Kumbolo Usai Erupsi

DAERAH

Pemkab Garut Gelar Sosialisasi Kerja Sama Daerah dan Mekanisme Perjalanan Dinas Luar Negeri

Pemkab Garut Gelar Sosialisasi Kerja Sama Daerah dan Mekanisme Perjalanan Dinas Luar Negeri

Polres kuningan Amankan Residivis dan 5 Motor Curian Yang Resahkan Warga

Polres kuningan Amankan Residivis dan 5 Motor Curian Yang Resahkan Warga

Lapas Kelas IIA Kuningan Gelar Coffee Morning Bersama Media, Perkuat Transparansi Informasi

Lapas Kelas IIA Kuningan Gelar Coffee Morning Bersama Media, Perkuat Transparansi Informasi

Satresnarkoba Polres Garut Ringkus Tiga Pengedar Obat Keras di Limbangan

Satresnarkoba Polres Garut Ringkus Tiga Pengedar Obat Keras di Limbangan

BANDUNG

Ketua Umum Muhammadiyah Haedar Nashir saat memberi sambutan dalam acara Penandatanganan Nota Kesepahaman antara PP Muhammadiyah dengan Institut Teknologi Bandung, Senin (17/11/2025). (istimewa)

Muhammadiyah: Bandung adalah Kota Besar

Anggota DPRD Kota Bandung, Andri Gunawan

Andri Gunawan Tegaskan Bandung Tak Boleh Kehilangan Identitas sebagai Kota Toleran

Ilustrasi Kepadatan Lalulintas saat Mudik Lebaran

Uji Coba Traffic Light AI di Bandung Dinilai Belum Menjawab Akar Masalah Kemacetan

Memperingati Hari Toleransi Internasional, Bandung Gelar Dialog Kebangsaan Bahas Quo Vadis Pluralisme di Kota HAM

Memperingati Hari Toleransi Internasional, Bandung Gelar Dialog Kebangsaan Bahas Quo Vadis Pluralisme di Kota HAM

POPULER
Premium! Intip Harga HP Nokia 7610 5G Segera Rilis Tahun 2024

Premium! Intip Harga HP Nokia 7610 5G Segera Rilis Tahun 2024

10 Ucapan Keren Buat Merayain Hari Anak Sedunia 20 November 2024

10 Ucapan Keren Buat Merayakan Hari Anak Sedunia 20 November 2024, Bikin Semangat!

Polda Jawa Barat berhasil memulangkan Reni Rahmawati (23), perempuan asal Kecamatan Cisaat, Sukabumi, yang menjadi korban tindak pidana perdagangan orang (TPPO) di China.

Polda Jabar Pulangkan Korban TPPO ke Tanah Air

178 pendaki terjebak di Gunung Semeru pasca erupsi

Darurat di Semeru: 178 Pendaki Terperangkap di Ranu Kumbolo Usai Erupsi

PT MANDALA DIGITAL MEDIA
Jl. Waluh No 12, Malabar.
Kecamatan Lengkong, Kota Bandung
Jawa Barat 40262

Facebook Instagram YouTube TikTok
KATEGORI
Peristiwa Politik Ekonomi Hukum Daerah Hiburan Edukasi Tekno Sport Opini Indeks
LINKS
Tim Redaksi
Pedoman Media Cyber
Kebijakan Privasi
Tentang Kami
© 2025 KoranMandala.com

Type above and press Enter to search. Press Esc to cancel.